Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

STJ 2012



STJ 2012

Suatu kepengurusan dari sebuah organisasi tentulah akan mengalami rotasi pergantian. Hal itu dimaksudkan agar terbentuknya suatu sistem organisasi yang dinamis. Dengan adanya rotasi pergantian tersebut maka akan banyak ide-ide baru yang muncul dan dapat dikembangkan oleh kepengurusan yang baru dari organisasi tersebut karena adanya orang-orang yang baru dengan pemikiran yang baru dan berbeda. Alasan tersebutlah yang dapat menjadikan suatu rotasi yang dinamis dari organisasi tersebut.
MAPATEKSI juga merupakan suatu organisasi yang mengalami rotasi pergantian tersebut. Rotasi pergantian tersebut diawali dari suatu laporan pertanggungjawaban (LPJ) dari kepengurusan yang sebelumnya. Kepengurusan sebelumnya yang dipimpin oleh M.Fiqih Gozari dari angkatan Eka Kulasentana telah berganti sejak diterimanya laporan pertanggungjawaban masa kepengurusan 2011/2012 oleh anggota dan dewan tua MAPATEKSI. Tonggak estafet kepemimpinan MAPATEKSI pun telah berganti ketika telah terpilihnya ketua dan wakil ketua MAPATEKSI yang baru yaitu M.Bahruddin dan Ginanjar Hadi Wijaya pada acara pemilihan ketua dan wakil ketua MAPATEKSI yang dilakukan pada serangkaian acara laporan pertanggungjawaban MAPATEKSI.
Peresmian kepengurusan yang baru periode 2012/2013 pun dilakukan dalam serangkaian acara serah terima jabatan (STJ) MAPATEKSI yang dilaksanakan pada tanggal 1 dan 2 Desember 2012 di Pulau Panjang, Jepara. Acara tersebut dihadiri oleh anggota, calon anggota dan juga dewan tua MAPATEKSI.
Berangkat dari GSG Undip sekitar pukul 10.00 WIB membawa semangat sang semut api. Perjalanan yang cukup panjang hingga sampai di dermaga pelabuhan Pantai Kartini pada pukul 14.15 WIB. Untuk sampai di Pulau Panjang kita harus menyebrang terlebih dahulu melalui Pantai Kartini tersebut. Sesampainhya di Pulau Panjang, anggota yang sebelumnya telah berangkat terlebih dahulu telah siap menyambut para anggota lain. Kegiatan dilanjutkan dengan mendirikan tenda dan juga beristirahat sambil bermain-main di pinggir pantai. Memancing, berfoto, bermain bola adalah kegiatan yang dilakukan oleh kami sore itu hingga pulang sang raja siang ke peristirahatannya.
Acara malam kami lanjutkan dengan menonton bersama pertandingan Indonesia melawan Malaysia di dekat mercusuar pada laga akhir grup B piala AFF malam itu. Anggota dan calon anggota saling berbaur dengan penuh semangat mendukung tim kebanggaan mereka yaitu Indonesia. Akhir pertandingan memang kurang memuaskan untuk Indonesia karena kembali kalah melwan Malaysia dan harus gugur di fase grup piala AFF malam itu, namun kebersamaan antar anggota dan calon anggota semakin tumbuh di malam itu.
Acara selanjutnya setelah menonton bersama adalah makan malam. Makan malam kali ini berbeda dengan makan malam biasanya karena para staff DU sangat luar biasa membuat masakan tersebut. Ayam bakar di tepi pantai dengan suasana desiran ombak dan juga kebersamaan anggota, calon anggota, dan dewan tua yang menambah nikmat makan malam kala itu. Setelah makan malam usai, acara dilanjutkan dengan berbagi cerita antar anggota, calon anggota, dan dewan tua kemudian di lanjutkan dengan perkenalan para anggota, calon anggota, dan dewan tua.
Acara berikutnya adalah acara bebas bagi semua peserta STJ. Banyak hal yang kami lakukan, seperti bernyanyi bersama dipinggir pantai ditemani suasana desiran ombak dan juga cahaya bulan dan bintang yang bersinar begitu terang. Kemudian ada yang bermain kartu, mencari kepiting, dan juga mengobrol. Malam itu penuh dengan suasana kebersamaan dan kesenangan.
Setelah semua acara malam selesai dilanjutkan dengan acara serah terima jabatan di pagi hari. Serah terima jabatan di mulai sekitar pukul 06.30 WIB hingga 07.30 WIB. Acara sangat khidmat menanti-nanti serah terima jabatan masa kepengurusan 2011/2012 ke masa kepengurusan 2012/2013. Serah terima jabatan MAPATEKSI dilakukan dengan penyerahan sebuah tongkat dan keris yang diberikan dari ketua sebelumnya yaitu mas Fiqih kepada ketua baru yaitu mas Bahruddin. Setelah serah terima jabatan dilakukan, diucapkanlah janji ketua MAPATEKSI oleh ketua yang baru. Acara upacara serah terima jabatan pun di tutup dengan pembacaan doa oleh mas Nuryatna.
Bukanlah pecinta alam kalau tidak melakukan pengabdian kepada alam. Setelah upacara serah terima jabatan dilakukanlah acara susur pantai dan membersihkan sampah-sampah yang berada di pesisir pantai Pulau Panjang. Setelah lelah membersihkan sampah kami melanjutkan dengan sarapan pagi sebelum kami pulang kembali ke Semarang. Di tengah-tengah acara sarapan pagi, ada saja kejailan yang dilakukan para anggota MAPATEKSI. Ketika sang ketua baru sedang tertidur, para anggota langsung memeganginya dan menggotongnya lalu diceburkan ke air laut di pinggir pantai. Ternyata bukan hanya ketua yang kena, bermaksud menjaili anggota yang lain, mas Nuryatna malah terkena akibatnya. Ia akhirnya secara mengejutkan di gotong dan diceburkan juga ke dalam air laut di pinggir pantai oleh anggota yang lain. Itulah keseruan dan kebersamaan kami di Pulau Panjang hingga akhirnya kami harus kembali ke Semarang pada Pukul 11.00 WIB
Perjalanan pulang yang melelahkan karena seharian kami melakukan acara kegiatan serah terima jabatan. Banyak anggota yang tertidur ketika berada di mobil, namun semua itu nampaknya terbayar dengan kebersamaan dan keceriaan kami bersama-sama di Pulau Panjang. Acara kami pun di tutup dengan sharing dan evaluasi antara anggota, calon anggota, dan dewan tua. Masa kepengurusan telah berganti dan tonggak kepemimpinan pun telah berpindah. Sekarang lah saatnya semangat-semangat baru memimpin MAPATEKSI menjadi lebih baik. Seiring, sejalan suasana alam, MAPATEKSI. SALAM LESTARI!!

Divisi Jurnalistik,
MPTS 11.017.SP

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 komentar:

Unknown mengatakan...

http://sherpa-undip.blogspot.com/ slaam lestari mapala sherpa geodesi mari kunjungi blognya

Unknown mengatakan...

salam lestari!
siip baang.. :)

Posting Komentar